ROKOK AKAN HILANG DI TAHUN 2050


Oleh : Indira Dania Sibarani
Pangkas rokok Anda!
Foto : Inmagine
​Percayakah Anda? Aktivitas merokok ditengarai akan benar-benar menghilang pada 2050, setidaknya hal itu dipercayai para ahli. Kombinasi kenaikan harga dan semakin banyaknya larangan merokok di tempat umum diyakini bisa mematikan kebiasaan itu. Menurut laporan sebuah penelitian, kemungkinan tidak akan ada perokok yang tersisa di Inggris dan negara-negara maju lainnya dalam waktu antara 30 dan 50 tahun.

Laporan, berjudul "Tembakau: Bagaimana Jika Merokok Berhenti pada 2050" menyebutkan, selama 50 tahun ini tingkat perokok terus menurun terlihat pada grafik dengan garis lurus ke bawah. Namun, memang tidak ada yang bisa memastikan bagaimana tingkat aktivitas merokok di masa depan. Mungkin juga nanti akan semakin banyak pelarangan. Para ahli kesehatan pun menyambut prediksi itu.

Terdapat sekitar 10 juta orang Inggris yang merokok, 22 persen pria dan 21 persen perempuan. Angka itu diketahui menurun 1 persen sejak larangan merokok diberlakukan. Amanda Sandford, dari komunitas Aksi Merokok dan Kesehatan, mengatakan pengurangan perokok hingga 10 persen dari populasi bisa dicapai dalam dekade berikutnya.

"Ada banyak faktor yang bisa membuat orang berhenti merokok, termasuk larangan ketat di berbagai tempat,"katanya.

Pelarangan ini menyebabkan lonjakan jumlah orang yang mencoba untuk berhenti. Hasilnya, jumlah perokok menurun sekitar 1 persen dari tahun 2007. "Saya memperkirakan akan ada pengurangan lebih bertahap dalam aktivitas merokok," tambahnya.

Di Indonesia sendiri, larangan merokok di tempat umum juga sudah mulai diberlakukan. Semoga larangan justru menjadi pemicu Anda untuk mulai mengurangi rokok seperti di Inggris.

(berbagai sumber)

Comments

Popular posts from this blog

contoh sosiometri(non tes )

Makalah Kemiskinan(Sosiologi)

makalah perkawinan adat